Kamis, 29 Oktober 2015

Pentingnya Menjaga Kesehatan

Pentingnya Menjaga Kesehatan menurut Islam

 

 

Dua anugerah membuat banyak orang merugi, yaitu kesehatan dan kesempatan. (HR al-Bukhari). Gunakan dengan baik lima hal sebelum lima yang lain: masa mudamu sebelum engkau tua; sehatmu sebelum engkau sakit; kayamu sebelum engkau jatuh miskin; masa senggangmu sebelum engkau sibuk; hidupmu sebelum engkau mati. (HR al-Hakim)
Meski filosofi yang sering dilontarkan dalam agama adalah: “Untuk apa kesehatan?” tidak berarti agama sama sekali tidak berbicara mengenai “Bagaimana hidup sehat?”.
Ada beberapa riwayat Hadis yang mengandung ajaran-ajaran hidup sehat. Misalnya, sabda Rasulullah ?, “Lakukanlah bepergian, maka kalian sehat.” (HR Ahmad). “… dan berpuasalah kalian, maka kalian sehat.” (HR ath-Thabarani). “Orang yang tidur dalam keadaan tangannya berbau lemak, lalu ia terkena sesuatu, maka janganlah ia mencela kecuali dirinya sendiri.” (HR ad-Darimi).
Ada beberapa riwayat yang menunjukkan bahwa Rasulullah Shallallรขhu ‘alaihi wasallam menerapkan pola makan yang sehat. Rasulullah Shallallรขhu ‘alaihi wasallam memakan kurma dengan mentimun. (HR al-Bukhari dan Muslim). Rasulullah melarang tidur setelah makan (HR Abu Nuaim). Rasulullah menganjurkan mengawali berbuka dengan kurma, jika tidak ada maka dengan air. (HR at-Tirmidzi) Rasulullah memerintahkan makan malam meskipun dengan setelapak kurma. (HR at-Tirmidzi).
Ada beberapa ulama yang secara khusus menulis ajaran kesehatan dalam Islam, misalnya Ibnu Qayyim al-Jauziyah dalam ath-Thibb an-Nabawi. Ibnu Muflih al-Maqdisi dalam al-ุขdรขb asy-Syar’iyah, secara panjang lebar mengurai pola hidup sehat yang diterapkan oleh Rasulullah Shallallรขhu ‘alaihi wasallam Begitu pula asy-Syami dalam kitab sejarah Subulul-Hudรข wa-Rasyad, secara khusus menulis judul “Sejarah Rasulullah Shallallรขhu ‘alaihi wasallam dalam Menjaga Kesehatan”. Juga, Imam al-Ghazali dalam Ihyรข’ Ulรปmiddin, tidak jarang menyinggung hikmah-hikmah kesehatan yang terdapat dalam ajaran-ajaran Islam.
Pola hidup sehat ada tiga macam: yang pertama, melakukan hal-hal yang berguna untuk kesehatan; yang kedua, menghindari hal-hal yang membahayakan kesehatan; yang ketiga, melakukan hal-hal yang dapat menghilangkan penyakit yang diderita. Semua pola ini dapat ditemukan dalilnya dalam agama, baik secara jelas atau tersirat, secara khusus atau umum, secara medis maupun non medis (rohani).
Allah berfirman:
ูˆَูƒُู„ُูˆุง ูˆَุงุดْุฑَุจُูˆุง ูˆَู„َุง ุชُุณْุฑِูُูˆุง ุฅِู†َّู‡ُ ู„َุง ูŠُุญِุจُّ ุงู„ْู…ُุณْุฑِูِูŠู†َ
Artinya: … makan dan minumlah kalian, dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan. (QS al-A’raf [7]: 31)
Menurut mufasir kontemporer, semacam as-Sa’di, ayat tersebut mencakup perintah menjalani pola hidup sehat dalam bentuk melakukan dan menghindari, yakni mengonsumsi makanan yang bermanfaat untuk tubuh, serta meninggalkan pola makan yang membahayakan. Makan dan minum sangat diperlukan untuk kesehatan, sedangkan berlebih-lebihan harus ditinggalkan untuk menjaga kesehatan.
As-Sa’di juga menganggap larangan Allah dalam QS al-Baqarah: 95, “Walรข tulqรป bi-aydรฎkum ilat-tahlukah (dan janganlah kalian menjatuhkan diri kalian ke dalam kebinasaan)” merupakan prinsip umum yang bisa juga dijadikan dalil bagi kesehatan. Seorang Muslim dilarang melakukan hal-hal yang membahayakan dirinya, termasuk di dalamnya adalah mengonsumsi atau melakukan hal-hal yang berbahaya bagi kesehatan.
Tuntunan kesehatan fisik dalam agama tentu saja dibangun di atas pondasi kesehatan rohani, karena ajaran agama bukanlah teori-teori kedokteran. Contoh-contoh yang disebutkan di atas semuanya memiliki landasan moral, tak murni tuntunan medis.
Dalam pandangan agama, kesehatan merupakan kemaslahatan duniawi yang harus dijaga selagi tidak bertentangan dengan kemaslahatan ukhrawi atau kemaslahatan yang lebih besar. Kesehatan, kedokteran dan semacamnya sudah menyangkut kepentingan umum yang dalam pandangan Islam merupakan kewajiban kolektif (fardu kifayah) bagi kaum Muslimin.
Sebagai gejala jasmani murni, sehat dan sakit, boleh dibilang tidak secara langsung berkaitan dengan agama. Dalam pandangan agama, sehat belum tentu lebih baik daripada sakit, begitu pula sebaliknya. Sehat dan sakit merupakan dua kondisi yang sama-sama memiliki potensi untuk mendapat label baik atau buruk. Jika manusia bisa mendapat pahala atau dosa dari kondisi sehatnya, maka ia juga bisa mendapatkan pahala atau dosa dari kondisi sakitnya. Di situlah sebetulnya fokus pandangan agama mengenai sehat dan sakit. Selebihnya dari itu, merupakan pengembangan dari prinsip-prinsip moral seperti telah disebutkan di atas.
Pada dasarnya, agama sangat menganjurkan kesehatan, sebab apa yang bisa dilakukan oleh seseorang dalam keadaan sehat lebih banyak daripada yang apa yang bisa dilakukannya dalam keadaan sakit. Manusia bisa beribadah, berjihad, berdakwah dan membangun peradaban dengan baik, jika faktor fisik berada dalam kondisi yang kondusif. Jadi, kesehatan fisik, secara tidak langsung, merupakan faktor yang cukup menentukan bagi tegaknya kebenaran dan terwujudnya kebaikan.
Namun demikian, posisi kesehatan tetap sebagai sarana, bukan tujuan. Tujuan agama adalah tegaknya kebenaran dan terwujudnya kebaikan itu sendiri. Maka, oleh karena itu, dalam sabda-sabda Rasulullah dapat dengan mudah kita temukan janji-janji manis untuk orang-orang yang sakit: bahwa penyakit merupakan penghapus dosa dan mesin pahala yang besar.
Rasulullah Shallallรขhu ‘alaihi wasallam menyatakan bahwa orang meninggal karena sakit perut atau terkena wabah thaun, maka ia syahid. Orang yang sabar saat kedua matanya buta, maka ia mendapat surga (HR al-Bukhari), dan lain sebagainya. Tapi, hal ini sama sekali tidak bisa diartikan bahwa Islam menganjurkan sakit perut, sakit mata, dan seterusnya. Yang dianjurkan adalah sikap tabah dan rela terhadap takdir ketika penyakit-penyakit tersebut menyerangnya. Sebab, misi agama adalah mengajak manusia agar menjadikan setiap kondisi dalam hidupnya sebagai sarana untuk mendulang kebaikan dan mendekatkan diri kepada Allah, baik dalam kondisi sehat maupun sakit, kaya maupun miskin, kuat maupun lemah, dan seterusnya.
Selain itu, janji pahala tersebut, bisa dipahami sebagai paradigma Islam dalam membesarkan hati orang-orang yang berada dalam kondisi sengsara agar ia tidak putus asa, sebagaimana Islam juga senantiasa memberikan peringatan dan menyalakan lampu kuning untuk orang-orang yang berada dalam kondisi sehat-sejahtera, agar ia tidak terlena.
Dengan demikian, maka jelas sekali bahwa agama mengajarkan hidup sehat, meskipun di balik itu, yang jauh lebih ditekankan oleh agama adalah bagaimana menggunakan kesehatannya itu untuk sesuatu yang baik. Kondisi terbaik yang paling diimpikan oleh agama bagi kehidupan masyarakat adalah kebaikan dalam kesehatan. Selebihnya dari itu, kesehatan boleh hilang asal kebaikan tetap terjaga, dalam kondisi apapun.

Cara Mudah Hidup Sehat

Cara Mudah Hidup Sehat

Cara hidup sehat bagi saya adalah bagaimana kita berusaha untuk meningkatkan kualitas hidup yang lebih baik. Kata orang sehat itu mahal, itulah sebabnya setiap orang berusaha dengan sebaik-baiknya untuk memeperoleh tubuh yang selalu fit. Kesehatan sebenarnya tidak mahal jika kita tahu bagaimana menjalani hidup yang berkualitas. Hanya saja sekarang ini banyak orang yang kurang bisa menikmati kehidupan sehatnya karena kepadatan aktifitas sehari-hari. Banyak orang kehilangan waktu untuk sekedar makan siang atau sebagian orang lebih memilih untuk menyelesaikan pekerjaan sampai larut malam hingga jam tidurnya berkurang. Kehidupan seperti ini sebenarnya tidak baik untuk tubuh. Tubuh menjadi tidak mendapat asupan gizi yang cukup ketika orang tidak teratur makan. Tubuh tidak bisa beristirahat yang cukup ketika tidurnya tidak berkualitas.


Cara Hidup Sehat Secara Alami

Banyak orang lebih memilih suplemen untuk mendompleng badan agar tetap fit. Bahkan adajuga yang menggunakan obat-obatan yang justru akan menimbulkan efek samping dikemudian hari. Penggunaan obat-obatan ini sebaiknya mulai anda tinggalkan karena anda dapat mencoba metode sederhana yang saya rangkum menjadi cara hidup sehat secara alami.
1. Istirahat yang Cukup
Kalau anda sibuk diwaktu siang, usahakan untuk tetap beristirahat cukup dimalam hari. Istirahat ini bisa dimulai dengan tidur yang cukup. Berapa jam tidur yang sehat itu? banyak peneliti mengatakan bahwa tidur yang baik itu 7 jam. Bagaimana jika sulit untuk tidur? Nah disini saya mau menyampaikan bahwa istirahat itu tidak hanya tidur, jika anda tidak bisa menjalani tidur selama 7 jam karena adanya gangguan tidur (insomnia), saya sarankan anda untuk melakukan relaksasi. Relaksasi yang bisa anda lakukan misalnya minum teh hangat atau coklat panas, rebahan, atau mandi dengan air panas. Relaksasi ini bisa membantu anda menenangkan pikiran. Setelah pikiran anda mulai tenang anda bisa tidur dengan mudah.

2. Bangun diPagi Hari
Ibarat orang kata jangan bangun kesiangan, nanti rezekinya dimakan ayam. Perkataan tersebut sering saya dengar dari nenek saya ketika saya masih kecil. Hal itu mengajarkan ‘rezeki’ dipagi hari itu tidak semata-mata harta benda saja, tapi juga udara yang jernih. Udara yang jernih inilah rezeki yang diberikan oleh Tuhan secara cuma-cuma untuk kesehatan tubuh kita. Udara bersih akan berkurang seiring polusi yang mulai banyak disiang hari karena terkontaminasi asap kendaraan dan sebagainya. Jika anda masih ingat pelajaran SD tentang proses pembaruan udara oleh tumbuh-tumbuhan anda pasti ingat bahwa dipagi hari itu gudangnya oksigen. Mungkin pendapat saya yang lain, berhubung saya muslim saya bisa mendapatkan berkah spiritual karena bangun pagi selalu diikuti dengan shalat subuh. Bagi saya kekuatan spiritual juga berguna untuk kesehatan tubuh.

3. Olahraga Teratur
Cara Hidup sehat tidak akan pernah lengkap jika tidak ada unsur olahraga didalamnya. Olahraga membuat tubuh kita menjadi lebih fit. Barang siapa yang jarang melakukan olahraga mungkin mulai saat ini bisa membiasakan diri untuk melakukan olahraga sederhana seperti lari jarak pendek, push up atau senam kecil ketika waktu luang. Olahraga ini dapat membuat racun dalam tubuh melalui keringat sehingga anda tidak perlu menggunakan zat kimia untuk melakukan hal tersebut.

4. Memperbanyak Minum Air Putih
Minum air putih merupakan cara hidup sehat secara alami. Anda tidak perlu menambahkan apapun kedalam air putih. Air putih yang sehat membantu melancarkan metabolisme tubuh. Tubuh kita ini sangat membutuhkan unsur cairan, aktivitas yang padat membuat tubuh kekurangan cairan sehingga minum setidaknya 8 gelar per hari adalah cara sederhana untuk hidup sehat.

5. Pilih Menu Makanan Sehat
Sebelumnya saya juga telah membahas mengenai makanan sehat pada artikel cara menguruskan badan. Makanan untuk tubuh sehat adalah makanan yang berimbang, ini artinya antara serat, karbohidrat dan protein harus seimbang. Jadi Kalau lapar jangan hanya mementingkan karbohidarat saja tapi tubuh anda lebih memerlukan asupan gizi yang berimbang. Saya juga menyarankan untuk tidak membiasakan diri makan JunkFood, selain tidak berimbang anda tidak bisa mengontrol asupan gizi yang terkandung dalam makanan tersebut.

6. Menerapkan Bola Hidup Bersih
Menjaga kondisi lingkungan sehari-hari adalah cara hidup sehat dan bersih. Selain untuk kenyamanan dan kesehatan, lingkungan yang bersih juga menimbulkan mood beraktivitas anda. Mulai saat ini jika tempat kerja anda berserakan, mulailah membersihkan hal tersebut. Gunakan masker saat melakukan bersih-bersih agar debu tidak masuk kedalam tubuh.

Manfaat Sholat Bagi Kesehatan Tubuh

Manfaat Gerakan Sholat bagi Kesehatan

 

 

Sujud Bikin Cerdas
Shalat adalah amalan ibadah yang paling proporsional bagi anatomi tubuh manusia. Gerakan-gerakannya sudah sangat melekat dengan gestur (gerakan khas tubuh) seorang muslim. Namun, pernahkah terpikirkan manfaat masing-masing gerakan? Sudut pandang ilmiah menjadikan shalat gudang obat bagi berbagai jenis penyakit!
Saat seorang hamba telah cukup syarat untuk mendirikan salat, sejak itulah ia mulai menelisik makna dan manfaatnya. Sebab salat diturunkan untuk menyempurnakan fasilitasNya bagi kehidupan manusia. Setelah sekian tahun menjalankan salat, sampai di mana pemahaman kita mengenainya?
TAKBIRATUL IHRAM
Postur: berdiri tegak, mengangkat kedua tangan sejajar telinga, lalu melipatnya di depan perut atau dada bagian bawah.
Manfaat: Gerakan ini melancarkan aliran darah, getah bening (limfe) dan kekuatan otot lengan. Posisi jantung di bawah otak memungkinkan darah mengalir lancar ke seluruh tubuh. Saat mengangkat kedua tangan, otot bahu meregang sehingga aliran darah kaya oksigen menjadi lancar. Kemudian kedua tangan didekapkan di depan perut atau dada bagian bawah. Sikap ini menghindarkan dari berbagai gangguan persendian, khususnya pada tubuh bagian atas.
RUKUK
Postur: Rukuk yang sempurna ditandai tulang belakang yang lurus sehingga bila diletakkan segelas air di atas punggung tersebut tak akan tumpah. Posisi kepala lurus dengan tulang belakang.
Manfaat: Postur ini menjaga kesempurnaan posisi dan fungsi tulang belakang (corpus vertebrae) sebagai penyangga tubuh dan pusat syaraf. Posisi jantung sejajar dengan otak, maka aliran darah maksimal pada tubuh bagian tengah. Tangan yang bertumpu di lutut berfungsi relaksasi bagi otot-otot bahu hingga ke bawah. Selain itu, rukuk adalah latihan kemih untuk mencegah gangguan prostat.
I’TIDAL
Postur: Bangun dari rukuk, tubuh kembali tegak setelah, mengangkat kedua tangan setinggi telinga.
Manfaat: Ftidal adalah variasi postur setelah rukuk dan sebelum sujud. Gerak berdiri bungkuk berdiri sujud merupakan latihan pencernaan yang baik. Organ organ pencernaan di dalam perut mengalami pemijatan dan pelonggaran secara bergantian. Efeknya, pencernaan menjadi lebih lancar.
SUJUD
Postur: Menungging dengan meletakkan kedua tangan, lutut, ujung kaki, dan dahi pada lantai.
Manfaat: Aliran getah bening dipompa ke bagian leher dan ketiak. Posisi jantung di atas otak menyebabkan darah kaya oksigen bisa mengalir maksimal ke otak. Aliran ini berpengaruh pada daya pikir seseorang. Karena itu, lakukan sujud dengan tuma’ninah, jangan tergesa gesa agar darah mencukupi kapasitasnya di otak. Postur ini juga menghindarkan gangguan wasir.
Khusus bagi wanita, baik rukuk maupun sujud memiliki manfaat luar biasa bagi kesuburan dan kesehatan organ kewanitaan.
DUDUK
Postur: Duduk ada dua macam, yaitu iftirosy (tahiyyat awal) dan tawarruk (tahiyyat akhir). Perbedaan terletak pada posisi telapak kaki.
Manfaat: Saat iftirosy, kita bertumpu pada pangkal paha yang terhubung dengan syaraf nervus Ischiadius. Posisi ini menghindarkan nyeri pada pangkal paha yang sering menyebabkan penderitanya tak mampu berjalan. Duduk tawarruk sangat baik bagi pria sebab tumit menekan aliran kandung kemih (urethra), kelenjar kelamin pria (prostata) dan saluran vas deferens. Jika dilakukan. dengan benar, postur irfi mencegah impotensi. Variasi posisi telapak kaki pada iffirosy dan tawarruk menyebabkan seluruh otot tungkai turut meregang dan kemudian relaks kembali. Gerak dan tekanan harmonis inilah yang menjaga. kelenturan dan kekuatan organ-organ gerak kita.
SALAM
Gerakan: Memutar kepala ke kanan dan ke kiri secara maksimal.
Manfaat: Relaksasi otot sekitar leher dan kepala menyempurnakan aliran darah di kepala. Gerakan ini mencegah sakit kepala dan menjaga kekencangan kulit wajah.
BERIBADAH secara, kontinyu bukan saja menyuburkan iman, tetapi mempercantik diri wanita luar-dalam.
PACU KECERDASAN
Gerakan sujud dalam salat tergolong unik. Falsafahnya adalah manusia menundukkan diri serendah-rendahnya, bahkan lebih rendah dari pantatnya sendiri. Dari sudut pandang ilmu psikoneuroimunologi (ilmu mengenai kekebalan tubuh dari sudut pandang psikologis) yang didalami Prof Sholeh, gerakan ini mengantar manusia pada derajat setinggi-tingginya. Mengapa? Dengan melakukan gerakan sujud secara rutin, pembuluh darah di otak terlatih untuk menerima banyak pasokan darah. Pada saat sujud, posisi jantung berada di atas kepala yamg memungkinkan darah mengalir maksimal ke otak.
Itu artinya, otak mendapatkan pasokan darah kaya oksigen yang memacu kerja sel-selnya. Dengan kata lain, sujud yang tumakninah dan kontinyu dapat memacu kecerdasan.
Risetnya telah mendapat pengakuan dari Harvard Universitry, AS. Bahkan seorang dokter berkebangsaan Amerika yang tak dikenalnya menyatakan masuk Islam setelah diam-diam melakukan riset pengembangan khusus mengenai gerakan sujud.
PERINDAH POSTUR
Gerakan-gerakan dalam salat mirip yoga atau peregangan (stretching). Intinya untuk melenturkan tubuh dan melancarkan peredaran darah. Keunggulan salat dibandingkan gerakan lainnya adalah salat menggerakan anggota tubuh lebih banyak, termasuk jari kaki dan tangan.
Sujud adalah latihan kekuatan untuk otot tertentu, termasuk otot dada. Saat sujud, beban tubuh bagian atas ditumpukan pada lengan hingga telapak tangan.
Saat inilah kontraksi terjadi pada otot dada, bagian tubuh yang menjadi kebanggaan wanita. Payudara tak hanya menjadi lebih indah bentuknya tetapi juga memperbaiki fungsi kelenjar air susu di dalamnya.
MUDAHKAN PERSALINAN
Masih dalam pose sujud, manfaat lain bisa dinikmati kaum hawa. Saat pinggul dan pinggang terangkat melampaui kepala dan dada, otot-otot perut (rectus abdominis dan obliquus abdominis externuus) berkontraksi penuh. Kondisi ini melatih organ di sekitar perut untuk mengejan lebih dalam dan lama. Ini menguntungkan wanita karena dalam persalinan dibutuhkan pernapasan yang baik dan kemampuan mengejan yang mencukupi. Bila, otot perut telah berkembang menjadi lebih besar dan kuat, maka secara alami ia justru lebih elastis. Kebiasaan sujud menyebabkan tubuh dapat mengembalikan serta mempertahankan organ-organ perut pada tempatnya kembali (fiksasi).
PERBAIKI KESUBURAN
Setelah sujud adalah gerakan duduk. Dalam salat ada dua macam sikap duduk, yaitu duduk iftirosy (tahiyyat awal) dan duduk tawarruk (tahiyyat akhir). Yang terpenting adalah turut berkontraksinya otot-otot daerah perineum. Bagi wanita, inilah daerah paling terlindung karena terdapat tiga lubang, yaitu liang persenggamaan, dubur untuk melepas kotoran, dan saluran kemih.
Saat duduk tawarruk, tumit kaki kiri harus menekan daerah perineum. Punggung kaki harus diletakkan di atas telapak kaki kiri dan tumit kaki kanan harus menekan pangkal paha kanan. Pada posisi ini tumit kaki kiri akan memijit dan menekan daerah perineum. Tekanan lembut inilah yang memperbaiki organ reproduksi di daerah perineum.
AWET MUDA
Pada dasarnya, seluruh gerakan salat bertujuan meremajakan tubuh. Jika tubuh lentur, kerusakan sel dan kulit sedikit terjadi. Apalagi jika dilakukan secara rutin, maka sel-sel yang rusak dapat segera tergantikan. Regenerasi pun berlangsung lancar. Alhasil, tubuh senantiasa bugar.
Gerakan terakhir, yaitu salam dan menengok ke kiri dan kanan punya pengaruh besar pada keรƒ,kencangan. kulit wajah. Gerakan ini tak ubahnya relaksasi wajah dan leher. Yang tak kalah pentingnya, gerakan ini menghindarkan wanita dari serangan migrain dan sakit kepala lainnya.

Manfaat Berjalan Kaki Di Atas Rumput

Manfaat Berjalan Kaki Tanpa Alas Kaki di Atas Rumput 



Apakah Anda memiliki taman hijau dengan hamparan rumput segar? Ya, selain untuk menghijaukan lingkungan rumah Anda, rumput hijau ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan Anda lho! Anda tidak selalu harus melakukan jalan-jalan pagi Anda untuk berkeliling komplek atau berjalan di atas batu.

Anda bisa berjalan kaki telanjang tidak hanya di atas pasir atau batu. Rumput hijau di rumah Anda bisa dijadikan alternatif pengganti alas pasir dan batu. Ingin tahu apa saja manfaat berjalan kaki telanjang di atas rumput?


1. Menjaga kesehatan kaki

Berjalan tanpa alas kaki adalah olahraga yang bagus untuk kaki Anda. Hal ini memperkuat dan meregangkan otot-otot, tendon dan ligamen di bagian pergelangan kaki dan betis. Hal tersebut juga membantu mencegah cedera, ketegangan lutut dan masalah punggung serta meningkatkan kekuatan fleksor dan bermanfaat bagi orang yang memiliki kaki datar.

Selain itu, berjalan tanpa alas kaki juga membantu menjaga postur tubuh Anda agar tetap tegak dan mengurangi risiko kapalan dan kekakuan pada telapak kaki Anda.

2. Membantu mengurangi stres

Berjalan tanpa alas kaki di rumput, terutama di pagi hari dapat membantu meremajakan indra dan menenangkan pikiran. Kombinasi udara segar, sinar matahari yang hangat, lingkungan hijau dan suasana pagi memberikan Anda banyak manfaat kesehatan.

Oksigen segar yang baik untuk organ tubuh Anda, sinar matahari memberikan vitamin D dan suasana tenang membantu seluruh tubuh dan pikiran Anda rileks. Hal ini akan membantu Anda merasa lebih santai dan secara otomatis mengurangi stres. Selain itu, memulai hari Anda dengan berjalan tanpa alas kaki di atas rumput selama 30 menit akan membantu Anda mempermudah kegiatan sehari-hari Anda.

3. Mempertajam penglihatan

Kaki kita memiliki banyak zona refleksologi yang sesuai dengan berbagai organ tubuh kita, termasuk mata. Ketika berjalan tanpa alas kaki, Anda memberikan tekanan maksimum pada jari pertama, kedua, dan ketiga yang merupakan titik tekanan refleksologi utama untuk mata.

Dengan merangsang titik-titik ini akan membantu meningkatkan penglihatan. Hal ini juga membantu agar seluruh tubuh tetap sehat. Selain itu, melihat warna hijau pada rumput juga akan membantu menenangkan mata.

4. Meningkatkan elektron dalam tubuh

Stres, radikal bebas dari paparan radiasi, lemak trans, rokok, insektisida, pestisida akan terus menguras elektron dalam tubuh Anda. Bumi merupakan sumber yang baik dari elektron penghilang radikal bebas.

Menurut review yang dipublikasikan dalam Journal of Environmental and Public Health pada tahun 2012, ketika Anda berjalan tanpa alas kaki di tanah, elektron permukaan bumi ditransfer ke dalam tubuh Anda dan meningkatkan perubahan fisiologis yang menarik. Elektron ini memiliki efek antioksidan yang membantu melawan stres oksidatif yang berhubungan dengan peradangan dan penyakit.

5. Memenuhi asupan vitamin D

Ketika Anda berjalan dengan kaki telanjang di atas rumput, sinar matahari yang menerpa jugammenyehatkan tubuh dengan vitamin D. Vitamin D membantu menjaga tulang Anda agar tetap sehat dan mencegah osteoarthritis dan penyakit sendi lainnya. Selain itu, vitamin D akan membantu Anda menurunkan risiko hipertensi, penyakit jantung, diabetes tipe 1, multiple sclerosis, penyakit Alzheimer, rheumatoid arthritis, dan beberapa kanker tertentu. Vitamin D juga sangat penting bagi wanita hamil.

Untuk manfaat maksimal, nikmatilah berjalan di pagi hari atau sore hari ketika sinar matahari tidak begitu terik.

Cara Mengobati Darah Tinggi

  Cara Mengobati Darah Tinggi
 
 
 Tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah penyakit naiknya tekanan darah pada pembuluh darah dalam periode waktu yang cukup lama. Kenaikan tekanan darah dapat disebabkan oleh penyempitan pembuluh sehingga menimbulkan timbunan lemak dan zat – zat lain.
Untuk mengetahui apakah seseorang terkena hipertensi atau tidak, dapat diketahui melewati kontrol tekanan darah. Ada dua type pengukuran tekanan darah waktu jantung berkontradiksi, namun diastol yaitu tekanan darah waktu jantung beristirahat atau relaksasi. biasanya, tekanan darah normal manusia yaitu berkisar di antara 90 – 120 untuk sistolik serta 60 – 80 untuk diastolik. bila tekanan darah melebihi angka tersebut, dapat dipastikan terkena hipertensi. kontrol tekanan darah biasanya dikerjakan dokter memakai alat yang dinamakan shpigmomanometer atau yang dikenal dengan tensimeter. hipertensi dapat mengakibatkan penyakit jantung koroner ( pkj ) serta gagal ginjal. adapun tentang factor penyebab hipertensi diantaranya keturunan, usia, pikiran kerap stress, terlampau banyak mengonsumsi garam, jarang berolahraga, dan kegemukan ( obesitas ).
 
Langkah-langkah Menurunkan Tekanan Darah Tinggi : 
Tak ada cara lain yang bisa anda kerjakan selain mengobati dan mencegah faktor pencetus.  

Makanlah buah-buahan kaya serat setiap hari. Jeruk, apel, dan pisang adalah sebagian buah-buahan yang sangat direkomendasikan untuk pasien darah tinggi. Baca makanan yang berserat tinggi : Sayuran/Makanan yang Berserat Tinggi. Sayuran hijau juga menolong sistem pemulihan tekanan darah tinggi misalkan bayam, brokoli, kacang panjang, dan buncis harus ada pada daftar menu harian.

Lakukan diet tekanan darah tinggi. Pertama, diet konsumsi garam (sodium/natrium). Caranya? Jangan letakkan garam di atas meja makan untuk menghindari tambahan garam pada saat menyantap makanan. di samping itu, tentukan makanan dengan kandungan sodium rendah. Batasi juga mengonsumsi daging dan keju dan jauhi makanan ringan bercita rasa asin. Untuk anda yang hobi mencampurkan saus agar menghentikan kesukaan itu.
Perbanyak mengonsumsi konsumsi suplemen potasium/kalium 2-4 gram / hari. Potasium biasa terdapat dalam buah-buahan maupun sayuran seperti alpukat, melon, pare, labu siam, bligo, labu parang, mentimun, lidah buaya, seledri, bawang putih adalah sederet buah-buahan dan sayur mayur yang berkadar tinggi potasium.
Makanan yang mengandung unsur omega 3 juga dapat menurunkan tekanan darah dan penyembuhan hipertensi pada umumnya yang digabungkan dengan sebagian obat diuretik misalnya tablet hydrochlorothiazide ( hct ) serta lasix ( furosemide ). Obat tersebut adalah golongan obat hipertensi yang bekerja dengan merangsang pengeluaran cairan tubuh melewati urin. ada juga beta-blockers seperti atenolol ( tenorim ) dan capoten ( captopril ). obat-obat tersebut digunakan dalam usaha pengontrolan tekanan darah dengan langkah memperlambat kerja jantung serta memperlebar ( vasodilatasi ) pembuluh darah.

Cara Menurunkan Tekanan Darah Tinggi secara Alami :

Bahan alami untuk mengobati darah tinggi ini sesungguhnya murah dan mudah diperoleh, karena merupakan tanaman sayuran yang sehari-hari kita jumpai di dapur. bahan tersebut tidak lain ialah bawang putih dan seledri. ini bukan hanya jalan keluar murah, karena manfaat sayuran penurun darah tinggi ini telah dibuktikan oleh penelitian.
Jus seledri : 
Seledri mengobati tekanan darah tinggi dengan alami sesungguhnya sudah lama dipakai didalam penyembuhan tradisional china. serta baru-baru ini penelitian sudah membutktikan bahwa minum jus seledri tiap-tiap hari sepanjang satu pekan bisa menolong turunkan tekanan darah. Hal ini di dukung oleh tingginya kalium, mineral serta antioksidan yang ada di dalamnya. Seledri juga diketahui memiliki kandungan senyawa 3-n-butil-phthalide yang berguna untuk merenggangkan atau melebarkan otot-otot dinding arteri hingga memungkinkan darah mengalir lebih lancar. pthalides juga pakar bisa mengurangi hormon stres yang dapat mengakibatkan pembuluh darah mengerut.
Ambillah seledri yang telah dicuci bersih secukupnya bersama air masak satu gelas untuk diblender. Angkat campuran blenderan seledri dan air tadi dan saring. Minum jus seledri yang telah disaring tersebut 1 kali 1 hari sesudah sarapan. tapi ingat, sebelum saat minum dengan teratur jus seledri ini, sebaiknya kenali tensi darah anda. kemudian sesudah anda mengerjakannya selama 1-2 minggu, cek tensi darah anda lagi dan hentikan bila tekanan darah telah kembali normal.
Bawang putih : 
Memakai bahan alami bawang putih untuk turunkan darah tinggi bukan tanpa alasan, dikarenakan senyawa alisin yang ada pada bawang putih berguna untuk melebarkan serta menghindar pembekuan darah, penyebab berlangsungnya hipertensi. karakter bawang putih yang lain yang baik untuk menghindar darah tinggi yaitu kemampuannya menghancurkan lemak serta turunkan kandungan kolesterol jahat ( ldl ).
Cara mengkonsumsi bawang sebagai penurun darah tinggi : 
manfaat paling baik dari bawang putih untuk kepentingan ini yaitu mengkonsumsinya waktu masih dalam kondisi fresh. langkahnya, ambillah 3 siung bawang putih yang telah dikupas serta dicuci bersih, tumbuk sampai halus lantas diperas dengan ditambah air secukupnya, lantas airnya diminum. cukup dikerjakan 3 kali 1 hari. atau langkah yang lebih gampang yaitu memakan segera siung bawang putih 3 biji yang telah bersih pastinya, dimakan berbarengan dengan nasi. manfaat paling baik dari bawang putih yaitu ada pada bawang lanang ( laki ), yakni bawang putih yang bersiung tunggal. tetapi bawang lanang ini langka, umumnya ada di antara bawang putih yang lain.
catatan : bila langkah alami di atas sepanjang 2 minggu tidak bisa turunkan tekanan darah tinggi anda, kemungkinan ada penyebab lain yang perlu diatasi terlebih dulu. karenanya baiknya anda berkonsultasi pada dokter spesialis untuk menangani darah tinggi anda. 

Berikut tips menghindari tekanan darah tinggi : 

1. kurangi makanan yang terlampau banyak memiliki kandungan garam ( terlampau asin )
2. kurangi merokok serta mengkonsumsi alkohol
3. jauhi pikiran yang terlampau stress
4. rajin berolahraga
5. konsumsilah makanan secara seimbang
6. perbanyak mengkonsumsi buah – buahan dan sayur

Selasa, 27 Oktober 2015

Cara Merawat Kesehatan Wajah

CARA MERAWAT WAJAH




Wajah merupakan salah satu bagian tubuh yang menjadi perhatian utama seseorang. Maka tak usah heran jika sebagian besar orang menginginkan memiliki wajah bersih dan putih. Sehingga banyak cara perawatan wajah yang dilakukan untuk mewujudkannya.
Setiap orang pasti ingin mempunyai wajah yang sehat dan bersih, sehingga tidak sedikit pula biaya yang dikeluarkan untuk melakukan perawatan wajah. Mulai dari perawatan ke salon, klinik bahkan sampai ke dokter kecantikan untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

CARA MERAWAT WAJAH

Sebenarnya cara merawat wajah tidak susah, hanya tergantung bagaimana cara kita merawatnya dan membersihkannya. Semua bisa dilakukan dengan mudah jika anda telah mengetahui jenis kulit dan produk kecantikan yang cocok. Sehingga kulit wajah akan mendapatkan perawatan yang tepat dan terbebas dari komedo dan jerawat yang mengganggu.
Maka perawatan yang menggunakan bahan-bahan alami tak jarang menjadi pilihan utama. Hasilnya pun kebanyak lebih memuaskan dari pada perawatan dengan bahan kimia. Selain itu kulit wajah akan terbebas dari efek samping yang dapat merusak kulit.Pada kesempatan ini kami akan memberikan informasi mengenai cara merawat wajah secara alami, putih dan bebas jerawat.

HAL MENDASAR DALAM PERAWATAN WAJAH

  1. Sebelum menyentuh daerah wajah, sebaiknya cucilah tangan terlebih dahulu dengan air bersih agar terbebas dari kuman dan bakteri.
  2. Sebaiknya biasakanlah untuk membersihkan wajah dengan pembersih dan penyegar yang cocok dengan jenis kulit sahabat, setiap pagi dan malam, atau setiap kali keluar dari rumah.
  3. Rajinlah mencuci muka setiap kulit wajah terasa kering atau saat pulang dari bepergian.
  4. Selalu pakai pelembab wajah setiap akan beraktifitas diluar rumah, agat kulit wajah tetap terjaga dan terbebas dari sinar ultraviolet (UV) yang dapat menyebabkan flek hitam.
  5. Sebaiknya luangkanlah waktu sekitar 2-3 menit setiap malam, untuk memijat kulit wajah setiap sebelum tidur. Hal tersebut dilakukan agar mengilangkan letih pada wajah dan memberikan warna kulit agar tetap sehat dan cerah.
  6. Biasakanlah menggunakan masker wajah minimal 2 kali dalam 1 minggu, agar kotoran yang menempel pada wajah akan terangkat dan wajah akan menjadi lebih bersih dan segar.
  7. Perbanyaklah mengkonsumsi air putih setiap hari, minimal 8 gelas perhari agar kulit wajah tetap terlihat cerah dan segar.
  8. Minumlah Vitamin E setiap hari untuk menjaga kesehatan kulit dari dalam.
  9. Olahraga secara teratur, agar kulit tetap kencang dan tubuh pun akan terbebas dari berbagai penyakit.

BAHAN ALAMAI UNTUK MERAWAT WAJAH

Setelah mengetahui cara merawat wajah diatas, sebaiknya anda juga bisa mencoba cara merawat wajah secara alami berikut ini :

MERAWAT WAJAH DENGAN JERUK NIPIS

Jeruk nipis mempunyai kandungan Vitamin C dan zat anti oksidan yang bermanfaat untuk mengecilkan pori-pori, menghaluskan dan mencerahkan kulit wajah. Caranya juga sangat mudah hanya dengan membelah jeruk nipis menjadi 2 bagian, setelah itu peras dan ambil airnya, lalu oleskan pada kulit wajah secara merata. Diamkan kurang lebih selama 10 – 20 menit, kemudian cucilah wajah dengan air hangat, dan lanjutkan membasuh wajah dengan air dingin.

MERAWAT WAJAH DENGAN APEL

Buah apel mempunyai manfaat untuk mengurangi kelebihan minyak pada wajah, sehingga dapat digunakan dalam merawat muka. Caranya adalah hancurkan buah apel dengan menggunakan blender, sebaiknya jangan menambahkan air sedikitpun pada saat apel di blender. Setelah itu oleskan pada wajah selama 30 menit, lalu bilaslah dengan air bersih.

TOMAT UNTUK MERAWAT WAJAH

Tomat kaya akan zat anti oksidan yang dapat membantu mengatasi iritasi pada kulit akibat sinar matahari, mengurangi komedo, dan mencerahkan warna kulit wajah. Caranya haluskan 1 buah tomat, lalu campurkan dengan 1 sendok madu, oleskan pada wajah dan diamkan selama 15 menit. Kemudian basuhlah wajah dengan air hangat.

PERAWATAN WAJAH DENGAN PISANG

Buah pisang dapat bermanfaat untuk meremajakan kulit dan membuat kulit wajah menjadi lembab dan kenyal. Caranya cukup mudah, hanya dengan mengambil 1 buah pisang ambon, kupas kulitnya dan hancurkan buahnya. Setelah itu tambahkan 1 sendok madu kedalam pisang yang telah dihancurkan tadi, dan oleskan secara merata pada wajah dan diamkan selama 30 menit.  Lalu bersihkan dengan kapas dan air hangat.

MENTIMUN UNTUK PERAWATAN WAJAH

Mentimun mempunyai manfaat untuk mengangkat noda-noda hitam pada wajah dan dapat membuat wajah terlihat bercahaya. Caranya ambil 1/2 mentimun, kupas hingga bersih. Lalu tambahkan 1 sendok susu tanpa lemak, 1 sendok yoghurt. Blender semua campuran tadi hingga halus, setelah itu oleskan pada wajah selama 20 menit dan bilaslah dengan air hangat. 

Cara Mengatasi Keputihan

Cara Mengatasi Keputihan


Pola hidup yang tidak sehat, perubahan aktivitas dan stress akan menyebabkan anda mengalami Fluor Albus . Fluor Albus atau lebih dikenal dengan keputihan merupakan infeksi dan disertai dengan rasa gatal di dalam vagina dan disekitar vagina bagian luar, kemudian disertai dengan keluarnya cairan berwarna putih kekuningan atau putih kelabu .
Penyebab keputihan biasanya dikarenakan jamur , bakteri, virus dan parasit. Meskipun keputihan memiliki banyak jenisnya,akan tetapi hal itu sangat berbahaya apalagi kuman menyerang serviks. Pencegahan dini merupakan solusi awal untuk anda mengatasi keputihan .
1. Gunakan Pembalut yang tepat
Teman akrab bagi wanita ketika sedang menstruasi, pembalut wanita. Tidak dapat dihindari lagi pembalut merupakan cara simple yang sering digunakan untuk wanita yang sedang menstruasi agar mampu menyerap darah agar tidak meleleh kemana mana. Tapi taukah anda , salah memilih pembalut justru membuat anda mengalami keputihan . Pilihlah pembalut yang menggunakan bantalan kualitas, mengandung kandungan herbal . Dan yang terpenting gantilah pembalut 4 jam sekali dalam sehari.
2. Usahakan menjaga kelembapan Miss.V
Menurut Dr. Adhi Bhakti Ginanjar, SpOG Spesialis Kebidanan & Kandungan menjaga kelembapan Mis.V merupakan pencegahan awal untuk menghindari keputihan. Tingkat keasaman yang baik untuk miss.V adalah 3,5 . Perubahan warna dan bau yang tidak sedap dapat disebabkan karena tingkat keasaaman yang tinggi dan bila dibiarkan kemungkinan terjadi nyeri pada kewanitaan . Untuk menjaga kelembapan Miss.V maka disarankan untuk tidak membersihkan vagina dengan douching (obat semprot air) karena bisa mengganggu keseimbangan ph pada vagina. Penggunaan douche justru bisa meningkatkan risiko iritasi.
3. Bersihkan Miss.V dengan tepat
Selain kelembapan yang terpenting adalah menjaga kebersihan Miss.V yaitu dengan cara teratur dan ketika membersihkan vagina usahakan dari arah depan ke belakang (dari arah vulva ke anus) hal ini untuk menghindari kuman yang menempel di anus ke vagina.
4. Tradisional , Daun Sirih


Pola hidup yang tidak sehat, perubahan aktivitas dan stress akan menyebabkan Miss.V anda mengalami Fluor Albus . Fluor Albus atau lebih dikenal dengan keputihan merupakan infeksi dan disertai dengan rasa gatal di dalam vagina dan disekitar vagina bagian luar, kemudian disertai dengan keluarnya cairan berwarna putih kekuningan atau putih kelabu .
Penyebab keputihan biasanya dikarenakan jamur , bakteri, virus dan parasit. Meskipun keputihan memiliki banyak jenisnya,akan tetapi hal itu sangat berbahaya apalagi kuman menyerang serviks. Pencegahan dini merupakan solusi awal untuk anda mengatasi keputihan .
5. Memperbanyak Konsumsi bawang putih
Selain terkenal dengan bumbu masak. Saat ini bawang putih tidak saja dikenal bahan penyedap akan tetapi mempunyai khasiat kesehatan . Bawang putih memiliki sifat anti bakteri, anti kulat, dan anti virus memungkinkan meraka untuk menghambat perkembangan bakteri, kulat (jamur), dan virus. Penelitian menunjukan bahwa bawang putih memiliiki kekuatan antibakteri. Meningkatkan konsumsi bawang putih akan membantu anda mengatasi keputihan.
6. Hindari stress , olahraga teratur dan pola makan seimbang
Menghindari diri dari stress dan melakukan olahraga seimbang merupakan solusi tepat untuk anda. Lakukan olahraga satu minggu dua kali secara teratur . Komsumsi pula makanan yang sehat seperti minum susu ataupun yogurt karena kandungan di dalam susu terdapat bakteri baik yang menjaga keseimbangan bakteri candida.Demikian cara mengatasi keputihan pada wanita, semoga hal ini bermanfaat dan tidak ada salahnya untuk mencoba. Dan bila ada infeksi maka harus diberikan antibiotic yang tepat sesuai dengan resep dokter.


Menjaga Kesehatan Mata


MENJAGA KESEHATAN MATA



“Mata bukan segala-galanya, tetapi tanpa mata, segala-galanya tidak ada artinya…”
MATA adalah indra yang sangat penting bagi manusia. Dengan mata, banyak hal secara normal dan wajar dapat dilakukan. Karena itu, menjaga kesehatan mata wajib dilakukan agar aktivitas hidup tidak terganggu.
Namun kenyataannya, di Indonesia tidak sedikit yang terganggu matanya atau bahkan menderita kebutaan. Penyakit atau gangguan pada mata ini selain karena degenerasi, yakni makin tinggi usia seseorang akan meningkatkan gangguan pada mata, juga oleh hal-hal lain, seperti pola makan yang kurang benar, lingkungan hidup, kebiasaan mereka, ras atau keturunan dan juga genetik.
Tidak hanya dari factor degenerasi saja, Saat ini banyak sekali anak-anak yang masih kecil tetapi sudah memakai kacamata. Sangat disayangkan jika mata si kecil sudah bermasalah sejak usia dini padahal proses penyembuhan mata rabun tidaklah mudah seperti membalikkan telapak tangan, sekali memakai kaca mata pasti akan sulit untuk melepasnya. Banyak gangguan pada mata yang dapat kita temui pada saat ini seperti, mengalami kelainan mata miopia, hipermetropia, astigmatisma atau silinder dan anisometropia. Karena itu menjaga kesehatan mata sangat perlu kita lakukan.

Jumlah anak-anak kecil yang memakai kaca mata minus faktanya lebih banyak ditemukan di perkotaan dibandingkan di desa-desa. Gaya hidup merupakan hal yang berpengaruh besar. Banyak hal yang menyebabkan anak-anak tersebut harus pakai kacamata, salah satunya adalah kebiasaan yang tidak sehat yang berlangsung terus menerus. Menonton televisi atau komputer terlalu dekat dan lama, membaca dengan cahaya redup atau membaca sambil tiduran menjadi penyebab umum mata si kecil menjadi rabun. Meskipun ada juga anak kecil yang memang memiliki penyakit mata karena factor keturunan. Namun, sampai saat ini factor keturunan belum dapat dipastikan dengan jelas memiliki pengaruh yang besar terhadap pemakaian kacamata. Serta yang sangat disayangkan adalah sampai saat ini jumlah penderita myopi malah semakin meningkat.
Disarankan orang tua memberi perhatian khusus dari kebiasaan anak yang membuat matanya rabun, jika sudah terlanjur rabun, pemakaian kacamata sangat memiliki peran penting dalam membuat penglihatan anak menjadi normal kembali. Sebenarnya ada beberapa alasan seorang anak memerlukan / membutuhkan kacamata, yaitu :
  1. Untuk memberikan penglihatan yang lebih bagus, sehingga anak bisa menjalankan kehidupan yang lebih baik di lingkungannya.
  2. Untuk membantu memperkuat penglihatan mata yang lemah (amblyopia atau mata malas), ini bisa terjadi ketika terdapat perbedaan antara kedua mata. Misalnya satu mata normal, tapi mata yang lainnya tidak dapat melihat jarak jauh atau dekat.
  3. Untuk membantu meluruskan mata seperti mata juling (strabismus).
  4. Untuk memberikan perlindungan terhadap mata yang normal, jika mata yang satu lagi mengalami kelainan.

Realita diatas sungguh memprihatinkan bukan? Sekarang ini makin banyak anak-anak yng sudah menderita mata minus(miopi) dan tentunya kita berharap bahwa penyakit ini tidak terkena pada saudara atau keluarga kita. Sungguh menyiksa bila pada usia dini mereka harus memakai alat bantu kaca mata. Bisa dibayangkan bagaimana nantinya jika mereka sudah menginjak usia dewasa, apakah penyakit ini akan semakin berkurang? Tentunya kita pasti berharap untuk tidak bertambah. Lalu, bagaimana bila anak-anak menderita mata minus sejak kecil? Apa yang harus dilakukan?
Sebenarnya usaha yang dilakukan sangat mudah, jika kita mau berusaha penyakit tersebut pasti dapat diatasi. Seperti dengan mengubah pola makan, biasakan makan makanan yang mengandung vitamin A seperti buah-buahan, sayur-sayuran, kemudian , jagung dan kuning telur yang memberikan nutrisi kepada mata dan kulit dengan mengurangkan risiko kemerosotan otot. Membekalkan kapasiti antioksidan tambahan kepada kulit dan membantu menghalang dari kerusakan radikal. Serta melakukan pemeriksaan yang rutin terhadap kesehatan mata.

         apa indahnya alam semesta ini."

Merawat Kesehatan Gigi dan Mulut

Merawat Kesehatan Gigi dan Mulut





Merawat kesehatan gigi dan mulut adalah hal penting yang harus senantiasa kita lakukan secara rutin. Mengingat mulut sebagai pintu masuknya kuman dan bakteri, maka merawat kesehatan gigi dan mulut inilah yang membuat mulut rentan sekali tercemari dan terjangkit oleh bakteri berbahaya, sementara itu peranan gigi pun tak kalah memiliki peranan penting.
Gigi yang sehat adalah jalan untuk mendapatkan pencernaan yang sehat, sebab ketika gigi sehat maka makanan yang dikonsumsi akan dilumat dengan baik yang membuat sisitem percernaan bekerja dengan baik. Untuk itulah penting sekali mengetahui merawat kesehatan gigi dan mulut. Sebaliknya, sekali saja kita lengah dalam merawat dan menjaga kesehatan mulut, maka berbagai macam ancaman kesehatan akan menunggu untuk menyerang dan merusak gigi serta mulut, hasilnya beberapa penyakit akan bersarang di mulut dan gigi.
Nah, salah satu permasalahan yang paling sering muncul pada mulut adalah bau nafas yang tidak sedap, sariawan dan sakit tenggorokan. Semua ini adalah akibat dari kurangnya memperhatikan kesehatan, terutama kesehatan gigi dan mulut.
Merawat kesehatan gigi dan mulut tidak harus selalu dilakukan dengan metode yang rumit dan berharga mahal. Sebab dengan bahan dan metode dibawah ini anda akan dapat Merawat kesehatan gigi dan mulut.

1. Jangan Takut Pergi ke Dokter Gigi

Sebagian besar orang merasa tabu untuk pergi ke dokter gigi dengan alasan takut di cabut gigi atau merasa 'parno' ketika harus berhadapan dengan dokter gigi. Betapapun, penting sekali untuk selalu mengkonsultasikan masalah anda pada ahlinya, agar solusi dan tindakan yang tepat bisa segera anda dapatkan. Nah, jika anda merasa cemas ketika berada diruangan dokter, alternatif lainnya anda bisa membawa alat pemutar musik kemudian cobalah untuk tenang dan santai.

2. Lakukan Flossing Sebelum Menyikat Gigi

Flossing adalah tindakan pembersihan gigi dengan menggunakan benang gigi untuk membersihkan gigi hingga ke sela gigi. Flossing akan membantu mengeluarkan sisa makanan yang menempel di sela gigi. Dengan demikian proses menggosok gigi akan lebih efektif dan kuman serta sisa makanan bisa dibersihkan.

3. Rajinlah Menggosok Gigi

Salah satu cara paling mudah dalam Merawat kesehatan gigi dan mulut adalah dengan menggosok gigi. Untuk itu, biasakan untuk selalu menggosok gigi minimal 2 kali dalam sehari yakni satu kali di pagi hari dan satu kali saat sebelum tidur dimalam hari. Selain itu perhatikan pula cara yang benar dalam menggosok gigi, pastikan jika sisa makanan dan plak yang bersarang di gigi telah anda bersihkan.

4. Gunakan Obat Kumur

Penggunaan obat kumur akan bermanfaat dalam merontokan plak atau karang gigi serta sisa makanan hingga ke sela gigi dengan keseluruhan. Sempatkan waktu untuk berkumur menggunakan obat kumur agar mulut anda terasa lebih segar.

5. Atur Kadar Keasaman

Kadar keasamaan dari makanan dan minuman yang anda konsumsi akan mempengaruhi kesehatan gigi serta mulut anda. Makanan yang dapat mempengaruhi kadar keasamaan diantaranya adalah kopi, soda, cokelat bawang merah, bawang putih susu, makanan pedas dan berlemak. Untuk itu, kurangi dan atur konsumsi terhadap makanan dan minuman tersebut untuk menjaga dan Merawat kesehatan gigi dan mulut.
Gigi dan mulut yang sehat tentu akan membuat rasa percaya diri anda menjadi lebih meningkat. Cara Merawat kesehatan gigi dan mulut diatas diharapkan dapat membantu anda memiliki gigi dan mulut yang sehat. Menjaga kesehatan gigi dan mulut harus di mulai sejak kecil. Bagi para orang tua penting bagi kita mengetahui bagaimana cara menjaga kesehatan gigi anak agar anak kita memiliki gigi yang sehat.

Cara Mengatasi Diare

Cara Mengatasi Diare meiliki abanyak cara. Cairan yang dimaksud antara lain: air putih, kuah kaldu, kuah sayur bening, jus, atau bisa juga dengan air gula dicampur garam (LGG=larutan gula garam). Untuk diare pada anak dapat digunakan oralit yang sudah siap pakai. Cara mengatasi diare ini penting sebagai contoh adalah minum untuk mencegah dan mengatasi dehidrasi. Sebagai ukuran jika cairan sudah cukup yaitu ditandai dengan air seni berwarna kuning jernih atau bening. Perlu diketahui Cara Mengatasi Diare dengan menghindari minuman yang mengandung kafein dan alkohol karena malah akan meningkatkan pembuangan cairan tubuh.

Cara Mengatasi Diare

Sebelum kita membahas tentang 

Cara Mengatasi Diare dengan Tepat dan Aman

Sebelum kita membahas tentang cara mengatasi diare, sebaiknya pastikan terlebih dahulu apakah Anda memang benar sedang mengalami diare atau tidak. Yakni Diare yang berdasarkan ilmu kedokteran, Oleh karena itu alangkah lebih baiknya terlebih dahulu baca artikel sebelumnya denganMemang, sebagian besar kasus diare akan sembuh dengan sendirinya dalam beberapa hari. Akan tetapi tujuan dari cara mengatasi diare disini yaitu untuk membantu mengatasi tanda-tanda dan gejala yang berdampak buruk (contohnya dehidrasi) sampai diare itu sembuh, berikut caranya:
  • Minum banyak cairan. Cairan yang dimaksud antara lain: air putih, kuah kaldu, kuah sayur bening, jus, atau bisa juga dengan air gula dicampur garam (LGG=larutan gula garam). Untuk diare pada anak dapat digunakan oralit yang sudah siap pakai. Hal ini penting untuk mencegah dan mengatasi dehidrasi. Sebagai ukuran jika cairan sudah cukup yaitu ditandai dengan air seni berwarna kuning jernih atau bening. Perlu diketahui, Hindarilah minuman yang mengandung kafein dan alkohol karena malah akan meningkatkan pembuangan cairan tubuh.

  • Makanlah makanan yang mudah dicerna, yaitu makanan semipadat dan makanan rendah serat secara bertahap hingga buang air besar kembali normal. Contohnya roti, biskuit, telur, nasi atau ayam.
  • Hindari makanan tertentu, seperti produk susu, makanan berlemak, makanan tinggi serat atau makanan berbumbu tajam serta makanan pedas selama beberapa hari hingga diare teratasi.
  • Minum obat anti-diare. Di apotek atau toko obat banyak sekali obat untuk mengobati diare (obat diare) apalagi gencarnya iklan mengenai hal ini, seperti yang mengandung loperamide (Imodium) dan bismuth subsalicylate, yang dapat membantu mengurangi pergerakan usus sehingga dapat membantu mengatasi diare. Akan tetapi harus hati-hati menggunakan obat diare ini, karena kondisi medis tertentu dan infeksi bakteri maupun parasit – dapat diperburuk olehnya. Hal ini karena obat diare tersebut mencegah tubuh dalam membasmi penyebab diare. Juga, obat diare ini tidak selalu aman untuk anak-anak. Oleh karena itu sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sebelum mengambil obat-obat ini atau ketika akan menggunakannya untuk mengobati diare pada anak.
  • Probiotik. Probiotik mengandung strain bakteri hidup yang mirip dengan bakteri sehat yang biasanya ditemukan dalam sistem pencernaan manusia. Probiotik dapat meningkatkan jumlah bakteri sehat untuk melawan bakteri jahat dalam saluran pencernaan. Bakteri yang menguntungkan juga dapat ditemukan dalam yogurt dan keju.
Itulah cara mengatasi diare yang bisa anda lakukan sendiri di rumah, namun apabila diare tak kunjung sembuh sebaiknya berobatlah ke dokter oleh karena itu Anda harus tahu kapan seharusnya ke dokter. Dalam mengatasi diare, dokter akan menggunakan obat diare ataupun perawatan lainnya, berikut penjelasannya.
, sebaiknya pastikan terlebih dahulu apakah Anda memang benar sedang mengalami diare atau tidak. Yakni Diare yang berdasarkan ilmu kedokteran, Oleh karena itu alangkah lebih baiknya terlebih dahulu baca artikel sebelumnya dengan judul: Penyakit Diare.
Memang, sebagian besar kasus diare akan sembuh dengan sendirinya dalam beberapa hari. Akan tetapi tujuan dari cara mengatasi diare disini yaitu untuk membantu mengatasi tanda-tanda dan gejala yang berdampak buruk (contohnya dehidrasi) sampai diare itu sembuh, berikut caranya:
  • Minum banyak cairan. Cairan yang dimaksud antara lain: air putih, kuah kaldu, kuah sayur bening, jus, atau bisa juga dengan air gula dicampur garam (LGG=larutan gula garam). Untuk diare pada anak dapat digunakan oralit yang sudah siap pakai. Hal ini penting untuk mencegah dan mengatasi dehidrasi. Sebagai ukuran jika cairan sudah cukup yaitu ditandai dengan air seni berwarna kuning jernih atau bening. Perlu diketahui, Hindarilah minuman yang mengandung kafein dan alkohol karena malah akan meningkatkan pembuangan cairan tubuh
  • Makanlah makanan yang mudah dicerna, yaitu makanan semipadat dan makanan rendah serat secara bertahap hingga buang air besar kembali normal. Contohnya roti, biskuit, telur, nasi atau ayam.
  • Hindari makanan tertentu, seperti produk susu, makanan berlemak, makanan tinggi serat atau makanan berbumbu tajam serta makanan pedas selama beberapa hari hingga diare teratasi.
  • Minum obat anti-diare. Di apotek atau toko obat banyak sekali obat untuk mengobati diare (obat diare) apalagi gencarnya iklan mengenai hal ini, seperti yang mengandung loperamide (Imodium) dan bismuth subsalicylate, yang dapat membantu mengurangi pergerakan usus sehingga dapat membantu mengatasi diare. Akan tetapi harus hati-hati menggunakan obat diare ini, karena kondisi medis tertentu dan infeksi bakteri maupun parasit – dapat diperburuk olehnya. Hal ini karena obat diare tersebut mencegah tubuh dalam membasmi penyebab diare. Juga, obat diare ini tidak selalu aman untuk anak-anak. Oleh karena itu sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sebelum mengambil obat-obat ini atau ketika akan menggunakannya untuk mengobati diare pada anak.
  • Probiotik. Probiotik mengandung strain bakteri hidup yang mirip dengan bakteri sehat yang biasanya ditemukan dalam sistem pencernaan manusia. Probiotik dapat meningkatkan jumlah bakteri sehat untuk melawan bakteri jahat dalam saluran pencernaan. Bakteri yang menguntungkan juga dapat ditemukan dalam yogurt dan keju.
Itulah cara mengatasi diare yang bisa anda lakukan sendiri di rumah, namun apabila cara mengatasi diare tak kunjung sembuh sebaiknya berobatlah ke dokter oleh karena itu Anda harus tahu kapan seharusnya ke dokter. Dalam cara mengatasi diare, dokter akan menggunakan obat diare ataupun perawatan lainnya.